- by Haji Bad
- Dec 14, 2024
Dalgona dikenal sebagai
permen tradisional Korea, dulunya populer di kalangan anak-anak setempat.
Namun, karena pengaruh budaya pop dan viral di media sosial, Dalgona bangkit
lagi, hingga akhirnya resmi tercatat dalam Kamus Oxford.
Dimasukkannya Dalgona ke
Kamus Oxford memperlihatkan makin kuatnya pengaruh kuliner Korea. Sebelumnya,
tak banyak jajanan tradisional mendapat pengakuan global seperti ini.
Dalgona membuktikan bahwa
makanan tradisional dapat dihidupkan kembali oleh media sosial dan industri
hiburan. Dari cemilan nostalgia menjadi bagian Kamus Oxford, ini menegaskan
bahwa warisan budaya punya daya tarik global.